Sherly Annavita Kini Dukung Jokowi
Perempuan kritis Sherly Annavita beberapa hari lalu sempat viral.
Bahkan perempuan yang kriitik presiden Jokowi tersebut menjadi trend di google beberapa waktu lalu.
Sherly Annavita dalam video-videonya kerap mengritik kinerja Presiden Joko Widodo.
Profile dan Bibiografi Sherly Annavita
Pemilik Nama lengkap Sherly Annavita Rahmi adalah keturunan darah ujung barat Indonesia Nagroe Aceh Darussalam.
Lahir di Lhokseumawe, Aceh, 12 September 1992; umur 26 tahun)
Sherly merupakan lulusan Jurusan Hubungan Internasional, Universitas Paramadina, Jakarta. Pada 2016, ia melanjutkan pendidikan di Fakultas Hukum dan Bisnis, Swinburne University, Melbourne, Australia.
Sherly melewati masa kecil dan menyelesaikan pendidikan di Kota Lhokseumawe, Aceh Utara. Ia mewarisi darah Minangkabau dari ibunya, Yanti Elnida yang berasal dari Payakumbuh, Sumatra Barat.
Sherly aktif mengikuti berbagai ajang perlombaan, seperti MTQ, pidato, dan karya tulis sejak SMP sampai kuliah. Ia merupakan juara pertama Syarhil Quran pada ajang MTQ tingkat Kota Lhokseumawe pada 2008. Pada 2012, Sherly mengikuti perlombaan pidato dalam ajang "Pemilihan Dai Cilik". Mewakili Nangroe Aceh Darussalam, Sherly berhasil menjadi salah seorang finalis.
Sherly Annavita Mendukung Presiden Jokowi
Baru-baru ini Sherly Annavita mendukung Presiden Jokowi. Dalam rilisnya mengungkapkan dukungan ke Presiden Joko Widodo.
Karena Pak Jokowi sudah dimenangkan sebagai presiden terpilih, maka saya mendukung Bapak Jokowi untuk:
1. Memperbaiki ekonomi yang semakin tidak stabil dan merosot ini menjadi meroket sebagaimana yang Bapak janjikan.
2. Stop impor kebutuhan yang bisa disediakan di dalam negeri.
3. Mengangkat pejabat Negara berdasarkan profesionalitas dan bukan karena kedekatan personal, tekanan, atau balas budi . .
4. Memperbaiki kerukuran antar dan intra umat beragama juga antar golongan yang akhir ini kembali meruncing . .
5. Menjadikan hukum sebagai alat keadilan dan bukan alat menekan yang berbeda pandangan.
6. Menjaga asset nasional, mencegah kepemilikan asing atas asset-asset vital dalam negeri
7. Menyehatkan kembali keuangan BUMN yang banyak diantaranya diambang kebangkrutan dan mencegah PHK para pekerja.
8. Berhenti berhutang seperti janji kampanye 2014 lalu, bunga utang tahun ini saja sudah 275 Triliun setahun dan terus naik.Jangan terus tambahi itu.
Demikian dukungan dari saya, Pak. ππ
Teman-teman punya bentuk dukungan lainnya? π
(Sherly Annavita)
Posting Komentar untuk "Sherly Annavita Kini Dukung Jokowi"