Do'a dan Amalan Agar Jualan Atau Dagangan Laris Manis
Islam mengajarkan umatnya agar senantiasa berdo'a kepada Allah Subhanahu wata'ala. Dan melarang memohon atau berharap kepada selain Allah.
Bahkan dengan do'a nasib yang buruk bisa berubah karena doa tersebut.
Tak terkecuali dalam permasalahan rezeqi. Allah akan senang bila hambanya memohon dan berdoa kepada-Nya.
Bagi seorang pedagang atau penjual siapa sih yang nggak ingin dagangannya atau barang jualannya terjual sangat laris? tentu hal tersebut adalah harapan dan dambaan semua pedagang.
Berdagang merupakan salah satu usaha yang banyak ditekuni oleh orang-orang. Dalam Islam, berdagang adalah profesi yang dianggap mulia.
Bahkan Rasulullah shollallahu'alaihi wasallam sendiri merupakan seorang pedagang yang sudah melalang buana semenjak belia bersama pamannya Abu Thalib.
Beliau juga pernah diminta membawa barang dagangan milik Khadijah di bawa ke negeri Syams, yang kelak akhirnya beliau menikah dengan sayyidah khadijah.
Semua pedagang tentunya mengharapkan dagangan yang mereka jual laku. Agar dagangan laku, tentunya harus disertai dengan usaha yang keras dan tidak lupa perilaku yang baik. Misalnya menjadi pedagang yang jujur.
Amalan Agar Jualan Laris
Semua pedagang tentunya mengharapkan dagangan yang mereka jual laku. Agar dagangan laku, tentunya harus disertai dengan usaha yang keras dan tidak lupa perilaku yang baik. Misalnya menjadi pedagang yang jujur.
Dalam Islam, terdapat beberapa amalan untuk Anda yang sedang berdagang / berjualan entah itu jualan online atau offline. Namun, tetap saja harus disertai dengan usaha dan sikap yang baik.
Berikut adalah beberapa amalan yang bisa anda lakukan agar jualan atau dagangan semakin laris manis.
Dalam Islam, terdapat beberapa amalan untuk Anda yang sedang berdagang / berjualan entah itu jualan online atau offline. Namun, tetap saja harus disertai dengan usaha dan sikap yang baik.
Berikut adalah beberapa amalan yang bisa anda lakukan agar jualan atau dagangan semakin laris manis.
Membaca do'a pembuka pintu Rezeqi
Mungkin sudah banyak yang hafal dengan doa ini? mari bagi yang belum bisa dibaca setelah sholat atau setelah sholat malam "Tahajjud"
Do'anya adalah seperti ini:
Allahumma inni as aluka 'ilman nafian, wa rizqon halalan thoyyiban waasi'an, wa 'amalan mutaqobbalaa.
Artinya: "Ya Allah, aku memohon pada-Mu ilmu yang bermanfaat, limpahkanlah rizki kepada kami yang halal, thoyyib lagi luas dan amalan yang diterima"
Do'anya adalah seperti ini:
اللَّهُمَّ إِنِّى أَسْأَلُكَ عِلْمًا نَافِعًا وَرِزْقًا حَلاَلاً طَيِّبًا وَاسِعًا وَعَمَلاً مُتَقَبَّلاً
Allahumma inni as aluka 'ilman nafian, wa rizqon halalan thoyyiban waasi'an, wa 'amalan mutaqobbalaa.
Artinya: "Ya Allah, aku memohon pada-Mu ilmu yang bermanfaat, limpahkanlah rizki kepada kami yang halal, thoyyib lagi luas dan amalan yang diterima"
Rajin Beribadah Sholat Malam (Tahajjud)
Sholat Tahajjud merupakan sholat yang dilakukan pada malam hari, yang afdhalnya ditunaikan di sepertiga malam terakhir, yakni pada jam 2 malam hingga menjelang waktu subuh.
Waktu tersebut adalah waktu yang sangat maqbul, yaitu waktu yang mustajab untuk berdo'a.
Perbanyaklah do'a di waktu tersebut dengan membaca do'a-doa pembuka rezeki seperti di atas tadi.
Boleh juga melafalkan doa dengan bahasa yang kita pahami sendiri, semisal bahasa Indonesia.
Rajin Melaksanakan Sholat Dhuha
Sholat dhuha adalah salah satu amalan pembuka rezeki. Para Ulama telah mengajarkan mengenai doa-doa pembuka pintu rezeki dalam doa setelah sholat dhuha.
Berikut do'a lengkap setelah sholat dhuha.
Do'a Setelah Sholat Dhuha
اَللّٰهُمَّ اِنَّ الضُّحَآءَ ضُحَاءُكَ وَالْبَهَاءَ بَهَاءُكَ وَالْجَمَالَ جَمَالُكَ وَالْقُوَّةَ قُوَّتُكَ وَالْقُدْرَةَ قُدْرَتُكَ وَالْعِصْمَةَ عِصْمَتُكَ
اَللّٰهُمَّ اِنْ كَانَ رِزْقِى فِى السَّمَآءِ فَأَنْزِلْهُ وَاِنْ كَانَ فِى اْلاَرْضِ فَأَخْرِجْهُ وَاِنْ كَانَ مُعَسَّرًا فَيَسِّرْهُ وَاِنْ كَانَ حَرَامًا فَطَهِّرْهُ وَاِنْ كَانَ بَعِيْدًا فَقَرِّبْهُ بِحَقِّ ضُحَاءِكَ وَبَهَاءِكَ وَجَمَالِكَ وَقُوَّتِكَ وَقُدْرَتِكَ آتِنِىْ مَآاَتَيْتَ عِبَادَكَ الصَّالِحِيْنَ
Allahumma innad-duhaa'a duhaa'uka wal bahaa'a bahaa'auka wal-jamaala jamaaluka wal-quwwata quwwatuka wal-qudrota qudratuka wal-'ismata 'ismatuka.
Allaahumma in kaana rizqii fis-samaa'i fa anzilhu, wa in kaana fil-ardi fa akhrijhu, wa in kaana mu'assiran fa yassirhu, wa in kaana haraaman fa tahhirhu wa in kaana ba'iidan fa qarribhu bi haqqi duhaa'ika wa bahaa'ika wa jamaalika wa quwwatika wa qudratika, aatinii maa aataita 'ibaadakash-shalihiin.
Artinya:
"Wahai Tuhanku, sesungguhnya waktu Dhuha adalah waktu DhuhaMu, keagungan adalah keagungan-Mu, keindahan adalah keindahanMu, kekuatan adalah kekuatanMu, penjagaan adalah penjagaan-Mu"
"Wahai Tuhanku, apabila rezekiku berada di atas langit maka turunkanlah, apabila berada di dalam bumi maka keluarkanlah, apabila sukar mudahkanlah, apabila haram sucikanlah, apabila jauh dekatkanlah dengan kebenaran dhuhaMu, kekuasaanMu (wahai Tuhanku), datangkanlah padaku apa yang Engkau datangkan kepada hamba-hambaMu yang sholeh"
Membaca Ayat Qur'an Saat Membuka Toko
Di dalam video ceramah Ustadz Abdul Somad, beliau menjelaskan amalan apa saja yang dapat dilakukan agar membantu dagangan menjadi laku.
Berikut doa dan amalan agar dagangan menjadi laku menurut Ustadz Abdul Somad:
Saat membuka warung atau tempat dagangannya di pagi hari, bacalah surat Al-Fatihah sekali, Al-Ikhlas 3 kali, Al-Falaq sekali, An-Naas sekali, dan Ayat Kursi sekali.
"Jangan meminta pertolongan kepada setan. Karena kita adalah hamba Allah, bukan hamba setan," ucap Ustadz Abdul Somad.
Amalan yang disebutkan oleh Ustadz Abdul Somad sebaiknya dibaca setiap hari ketika Anda ingin membuka toko atau tempat usaha Anda.
Seperti diketahui, ayat-ayat tersebut adalah ayat-ayat yang biasa digunakan untuk meruqyah. Dengan membaca ayat-ayat tersebut insyaallah toko tidak akan terganggu oleh jin ataupun guna-guna.
Akan lebih Afdhal lagi jika membaca 3 ayat terakhir dari surat Al-baqarah.
لِلَّهِ مَا فِي السَّمَاوَاتِ وَمَا فِي الْأَرْضِ dan seterusnya.....
Posting Komentar untuk "Do'a dan Amalan Agar Jualan Atau Dagangan Laris Manis"