Mencampur Teh dan Susu adalah Kesalahan Besar

 Teh susu minuman yang satu ini memang sudah lumayan popular,namun taukah anda jika mencampurkan teh dan susu adalah kesalahan besar menambahkan susu ke dalam minuman teh ternyata menimbulkan beberapa efek tidak baik bagi minuman tehnya maupun kesehatan.

teh campur susu1. Mengurangi manfaat teh tersebut.

Sebagian orang meminum teh untuk memperoleh manfaatnya.Teh dikenal mengandung cukup banyak senyawa golongan polifenol yang merupakan zat antioksidan yang baik bagi kesehatan.  Salah satu contoh senyawa itu  adalah catechin. Namun, sebuah penelitian menyatakan bahwa menambahkan susu ke dalam minuman teh berpotensi mengurangi manfaat teh tersebut.

Ternyata, kasein (protein yang banyak terkandung pada susu) dapat menghambat kinerja dari senyawa catechin tersebut sehingga fungsinya sebagai antioksidan kurang optimal.

2.Meningkatkan risiko penyakit  batu ginjal.

Susu sudah sangat dipercaya sebagai sumber kalsium yang baik bagi kesehatan tulang.  Konsumsi susu tentu saja akan meningkatkan kadar kalsium dalam tubuh kita.  Sayangnya, teh juga ternyata mengandung sebuah senyawa yang disebut asam oksalat.

Di dalam tubuh, senyawa ini akan dikeluarkan melalui urin.  Namun, senyawa ini dapat berikatan dengan kalsium yang terkandung dalam urin membentuk suatu partikel yang dikenal dengan batu ginjal.  Ukuran partikel ini akan bertambah sesuai dengan kandungan kalsium dan asam oksalat dalam urin.

Nah, jika sering mengkonsumsi susu dan teh secara bersamaan akan meningkatkan risiko penyakit kencing batu atau batu ginjal apalagi jika konsumsi air minum kurang.Kebanyakan orang menambahkan susu ke dalam minuman teh hanya untuk menambah cita rasa minumannya tanpa peduli efeknya.Namun, tidak ada salahnya jika kita mulai memperhatikan hal-hal sepele seperti ini.  Pada akhirnya hal sepele seperti ini juga ikut andil dalam kesehatan kita.


Jika ingin sehat dan terhindar dari resiko terkena serangan jantung dan stroke, jangan campur teh Anda dengan susu.

Posting Komentar untuk " Mencampur Teh dan Susu adalah Kesalahan Besar"

Banner iklan disini